RRQ Ryu Merekrut caster PUBGM sebagai pelatih
RRQ Ryu Rekrut Caster PUBGM Sebagai Pelatih
Persaingan PUBG Mobile Indonesia dipastikan semakin menarik dengan langkah dari RRQ Ryu. Baru-baru ini mereka resmi mendatangkan Florian “Wolfy” George sebagai pelatih guna memperkuat tim.
Wolfy sebelumnya dikenal sebagai mantan pemain League of Legends yang saat ini aktif sebagai caster. Namanya semakin populer usai menjadi caster di PMCO Spring Split dan Fall Split bersama rekannya Riantoro “Pasta” Yogi.
Bukan kali pertama Wolfy memiliki pengalaman sebagai pelatih. Saat masih aktif di ranah League of Legends, ia menjadi pelatih di Armored Project dan sukses membawa tim menjadi perwakilan Indonesia di ajang Hyperplay 2018.
Bersama Esports ID, ia mengaku alasan bergabung karena pekerjaan yang diberikan dari RRQ dan juga keinginan dari para pemain RRQ Ryu untuk mengajaknya sebagai pelatih.
“Menurut gua pemain Ryu memiliki kemampuan buat menjadi salah satu tim terbaik di dunia. Semoga gua bisa membantu mereka mencapai tahap global.” ungkap Wolfy. “Targetnya tentu kita bisa menjadi tim nomor 1 di dunia. Tapi ya memang perjalannya SANGAT panjang. Kita bakal laluin semua prosesnya secara bertahap.” tambahnya.
RRQ Ryu sebelumnya meraih juara ketiga PUBG Mobile Indonesia Championship (PINC 2019). Namun kala tampil di PMCO Fall Split - SEA Championship mereka harus puas berada di peringkat 8.
Saat ini, RRQ Ryu berjuang di kualfikasi pro Dunia Games League yang berlangsung selama 6 minggu. Bertarung melawan 15 tim, RRQ Ryu menghadapi tim-tim PUBGM ternama seperti Bigetron RA dan EVOS Esports. RRQ Ryu yang sempat terpuruk di minggu pertama, berhasil bangkit dengan saat ini berada di peringkat 5 hingga minggu ketiga berjalan.
Dengan kedatangan Wolfy yang tentu memiliki jam terbang tinggi di ranah PUBGM, akankah RRQ Ryu berjaya di kancah nasional dan dunia?
mantap mantap
ReplyDelete